Rumah Istirahat

Rumah Istirahat

Selasa, Mei 19, 2009

WANITA & LAKI-LAKI

Pandangan dari sisi Laki-laki

WANITA MEMANG SUSAH DIBUAT "BAHAGIA" !!

Jika dikatakan cantik dikira menggoda ,
jika dibilang jelek di sangka menghina..
Bila dibilang lemah dia protes,
bila dibilang perkasa dia nangis .


Maunya emansipasi, tapi disuruh benerin genteng, nolak

(sambil ngomel masa disamakan dengan cowok)

Maunya emansipasi, tapi disuruh berdiri di bis malah cemberut

(sambil ngomel,Egois amat sih cowok ini tidak punya perasaan)

Jika di tanyakan siapa yang paling di banggakan, kebanyakan bilang Ibunya ,
tapi kenapa ya ..... lebih bangga jadi wanita karir,

padahal ibunya adalah ibu rumah tangga

Bila kesalahannya diingatkankan,
mukanya merah..
bila di ajari mukanya merah,
bila di sanjung mukanya merah
jika marah mukanya merah,kok sama
semua ? bingung !!

Di tanya ya atau tidak, jawabnya diam;
ditanya tidak atau ya, jawabnya diam;
ditanya ya atau ya, jawabnya :diam,
ditanya tidak atau tidak, jawabnya ; diam,
ketika didiamkan malah marah
(repot kita disuruh jadi dukun yang bisa nebak jawabannya).

Di bilang ceriwis marah,
dibilang berisik ngambek,
dibilang banyak mulut tersinggung,

tapi kalau dibilang S u p e l
wadow seneng banget...padahal sama saja maksudnya.

Dibilang gemuk engga senang
padahal maksud kita sehat gitu lho

dibilang kurus malah senang

padahal maksud kita "kenapa elho jadi begini !!!"

Itulah WANITA makin kita bingung makin senang DIA !



APALAGI LAKI-Laki
Paling susah... :(

Jika kamu memperlakukannya dengan baik, dia pikir kamu jatuh cinta
padanya......... Jika tidak, kamu akan dibilang sombong.

Jika kamu berpakaian bagus, dia pikir kamu sedang mencoba untuk
menggodanya. Jika tidak, dia bilang kamu kampungan.

Jika kamu berdebat dengannya, dia bilang kamu keras kepala.
Jika kamu tetap diam, dia bilang kamu nggak punya otak.

Jika kamu lebih pintar dari pada dia, dia akan kehilangan muka..
Jika dia yang lebih pintar, dia bilang dia paling hebat.

Jika kamu tidak cinta padanya, dia akan mencoba mendapatkanmu.
Jika kamu mencintainya, dia akan mencoba untuk meninggalkanmu.

Jika kamu beritahu dia masalah mu, dia bilang kamu menyusahkan.
Jika tidak, dia bilang kamu tidak mempercayai mereka.

Jika kamu cerewet pada dia, kamu dibilang seperti seorang pengasuh
baginya. Tapi jika dia yang cerewet ke kamu, itu karena dia perhatian.

Jika kamu langgar janji kamu, kamu tidak bisa dipercaya.
Jika dia yang ingkari janjinya, dia melakukannya karena terpaksa.

Jika kamu merokok, kamu adalah cewek liar !
Tapi kalo dia yang merokok, dia adalah seorang gentleman, wuiihh..!

Jika kamu menyakitinya, kamu dibilang perempuan kejam..
Tapi jika dia yang menyakitimu, itu karena kamu terlalu sensitif dan
terlalu sulit untuk dibuat bahagia !!!!!

Jika kamu mengirimkan ini pada cowok-cowok, mereka pasti bersumpah kalau
ini tidak benar. Tapi jika kamu tidak mengirimkan ini pada mereka, mereka akan bilang kamu egois.


Well.... it's true..!!!!
hehehe...

Jumat, Mei 15, 2009

Engkaulah Sahabatku

ada saat dimana kita membutuhkan seseorang,
manakala kita terbentur di gelapnya jalan kebuntuan
kita berharap ia bisa mengerti dan bisa membantu
atau minimal mau mendengar apa yang ingin kita sampaikan

ada sebongkah beban gundah yang cukup berat
rasanya kita sudah merasa berusaha dengan segala cara
tapi solusi sulit diperoleh
akhirnya kita lelah..dan pasrah
bahkan kepala terasa hampir pecah
dada terasa sesak tak tahu harus bagaimana
darah mengalir dengan deras yang memanas
lalu apa yang harus kita lakukan ???
adakah sepasang telinga yang mau mendengar...?
adakah sepasang mata yang iba tuk mengulurkan tangan...?
manakala tubuh sempoyongan di lembah ketidakpastian....
harapan....,oh...harapan....
tapi kenyataan....,oh sungguh menyakitkan

haruskah kita berharap pada dentang usia yang mengakhirinya ?
duduk menatap jurang...
termanggu di tebing keabadian...
dan mengambil sikap bodoh tuk lari dari kenyataan
putus asa..., seolah fajar harapan telah sirna
langit terasa mendung...
keramaian adalah fatamorgana kehidupan
slogan kepedulian tidak lebih retorika kaum partisan
harus kemanakah kita berjalan...?

adakah sepasang pundak yang sudi tuk kita jadikan sandaran ?
dimana kita boleh terhenti sesaat tuk lepaskan rasa lelah
istirahat dalam belaian kasih penuh damai...
dengan usapan jemari - jemari ikhlas tanpa pamrih
terbaring di pangkuan kepercayaan dan kesetiaan
adakah itu hanya di taman ilusi ?
adakah itu hanya milik kaum berada ?
adakah itu hanya milik mereka...?
lalu kapan dengan kita ?

sahabat...
mungkin kita pernah / sedang merasakan seperti itu
ketahuilah bahwa sebagai manusia terkadang rasa itu ada
tapi jangan biarkan ia bertengger terlalu lama
karena bagaimanapun gelapnya malam
selalu ada seberkas cahaya yang memberi harapan

rasakanlah pagi hari yang sejuk
dimana embun memenuhi setiap lapis dedaunan
perlahan menetes...dan membasahi gersang-nya bumi
namun setets itu memberi harapan...
dan bumipun hijau penuh kesegaran
begitupun dengan kita...
aku yang berusaha tuk mengenalmu
dan aku bangga...,sungguh bangga luar biasa
bahwa sahabatku memiliki jiwa yang tegar
yang selalu menatap masa depan dengan penuh harapan
engkaulah pribadi yang hebat...
engkaulah orang cerdas yang berjiwa santun...
engkaulah 1 diantara sejuta jiwa yang terbenam.
(DFA)

Kamis, Mei 07, 2009

Terimakasih Allah

Gemetar tangan ini ketika aq membaca sms darinya
seakan tidak pernah ada habisnya masalah yang terjadi

alhamdulillah, Allah ternyata masih ada di dekatqu
yang slalu membuat aq kuat akan semua ini

terimakasih Allah,
aq menjadi semakin tau apa artinya hidup

di dunia memang tidak ada yg abadi
dan aq slalu berusaha menjadi lebih baik

itu karena-Mu.


Terimakasih Allah
aq masih diberikan kesempatan untuk menebus semua kesalahan2 aq,
untuk berubah menjadi lebih bermanfaat untuk semua.


Amiin.